top of page
Writer's picturedunia ekonomi

Melonjak 25 Persen, Laba Bersih Bank BJB Meningkat pada Triwulan III

Bank BJB mencatatkan pertumbuhan yang baik ditengah ketidakpastian ekonomi global, laba bersih bank bjb melonjak hingga 25% pada Triwulan III tahun 2018.



Bank BJB - Laba Bank BJB (IDX: BJBR) tumbuh 25% pada Triwulan III 2018 seiring dengan laporan yang dirilis Otoritas Jasa Keuangan per Juli 2018 berdasarkan Statistik Perbankan Indonesia (SPI). Di mana, dari awal tahun, laba bersih bank bjb terus mengalami peningkatan. "laba bersih bank bjb tumbuh sebesar Rp 1,3 triliun atau tumbuh sebesar 25,4% year on year. Total Aset bank bjb tercatat sebesar Rp 114,1 triliun”, tegas Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania, saat bersama jajaran Direksi dan Dewan Komisaris bank bjb menggelar acara Analyst Meeting Triwulan III Tahun 2018 yang bertempat di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, Kamis, 25 Oktober 2018.


Pada bagian lain paparannya, Nia juga menjelaskan, Net Interest Income bank bjb berhasil tumbuh sebesar 4,1% year on year. Sedangkan Fee Based Income berhasil tumbuh secara signifikan sebesar 23,2% year on year.

Bank BJB terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Indonesia dan pengembangan teknologi untuk mempermudah layanan transaksi. Bank BJB juga berhasil menghimpun dana sebesar Rp 89,5 triliun (Dana Pihak Ketiga), di ikuti dengan keberhasilan bank bjb meningkatkan porsi dana murahnya layanan transaksi nasabah den Current Account Saving Account (CASA) di level 51,8%” ujarnya.



Bank BJB pada Triwulan III juga berhasil membukukan pertumbuhan kredit, dimana bank bjb menyesuaikan dengan situasi ekonomi nasional. Oleh sebab itu concern Bank BJB menjaga agar pertumbuhan kredit berjalan seimbang sehingga lebih efisien dalam mengelola Asset dan Liabilities. "Target kita adalah bisnis yang berkualitas. Diharapkan, bank bjb tetap eksis di masa yang akan datang dan dapat masuk dalam jajaran 10 besar bank nasional yang berkinerja baik”,tegas Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania. Dengan banyaknya pengembangan dalam beberapa sektor untuk meningkatkan kualitas bank bjb, Nia Kania yakin bank bjb dapat bersaing dengan bank-bank nasional lainnya.



Sementara itu, menurut Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji, bank bjb berpotensi akan mengalami peningkatan performa seiring gencarnya pembangunan infrastruktur yang telah direncanakan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. “BJBR masih berpotensi naik, jika manajemennya seiring dengan eksekutif terutama terkait pembangunan infrastruktur dan pengembangan UMKM,” kata dia di Jakarta, beberapa pekan lalu.



Seiring dengan kinerjanya yang gemilang, bank bjb telah meraih puluhan penghargaan perstisius sepanjang Tahun 2018 dari berbagai kalangan bisnis dan ekonomi, antara lain seperti dari Majalah Infobank, Majalah Tempo, Majalah Warta Ekonomi, Majalah Investor, Majalah SWA, Majalah Economic Review, Majalah Business News, dll. (*)


Source: Tempo

9 views0 comments

Comments


bottom of page